SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN OBAT SECARA MULTIUSER PADA APOTIK SARWO SEHAT KARANGANYAR

Elida Aprilliyawati, Muhammad Hasbi, Andriani KKW

Abstract


Pengolahan persediaan obat pada Apotik Sarwo Sehat Karanganyar saat ini masih secara manual padahal proses manual terkadang berakibat pada kurang lancarnya proses pengadministrasian dan membutuhkan proses yang lama dengan adanya sistem komputerisasi   pengolahan   persediaan   obat   secara   multiuser,   supaya   pengolahan persediaan obat pada Apotik Sarwo Sehat Karanganyar menjadi lebih cepat dan akurat dalam menghasilkan informasi. Tujuan Skripsi ini untuk membuat  aplikasi Sistem Informasi Persediaan Obat Pada Apotik Sarwo Sehat Karanganyar Secara Multiuser dan untuk meningkatkan kinerja. Sehubungan dengan hal tersebut, maka dibuatlah sistem informasi pengolahan data persediaan obat. Untuk itu dilakukan penyusun suatu program aplikasi yang digunakan untuk menunjang sistem informasi pengolahan data persediaan obat yang berbasis multiuser. Metode pengumpulan data yang dilakukan meliputi studi lapangan dan studi kepustakaan. Studi lapangan meliputi metode observasi atau pengamatan secara langsung dan  metode  wawancara  langsung  dengan  pihak  yang  berhubungan.  Sedangkan  studi kepustakaan berguna untuk mendapatkan landasan teori yang berupa pendapat para ahli mengenai hal yang menjadi obyek penelitian. Tahapan penelitian meliputi : Tahap Analisi Data, Tahap Desain, Tahap Implementasi Sistem, serta Tahap Pengujian Sistem. Sistem Persediaan Obat Pada Apotik Sarwo Sehat Karanganyar akan menghasilkan suatu aplikasi yang dimana aplikasi tersebut dapat menampilkan bentuk laporan antara lain : Laporan Data Obat, Laporan Data Supplier, Laporan Data Pembelian Obat, Laporan Data Retur Pembelian, Laporan Data Penjualan Obat, Laporan Data Rekap Stok Obat dan Kartu Stok Obat.

 

Kata kunci : sistem informasi, persediaan, obat, multiuser, apotik


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30646/tikomsin.v3i2.200

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Editorial Office :
TIKomSiN : Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Sinar Nusantara
Published by STMIK Sinar Nusantara Surakarta
Address KH Samanhudi 84 - 86 Street, Laweyan Surakarta, Central Java, Indonesia
Postal Code: 57142, Phone & Fax: +62 271 716 500
Website: https://p3m.sinus.ac.id/jurnal/index.php/TIKomSiN
Email: tikomsin @ sinus.ac.id

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Stats of tikomsin